5 Keuntungan Menjadi PNS yang Wajib Anda Tahu

Keuntungan Menjadi PNS – Setiap terdengar kabar ada lowongan pendaftaran CPNS, bisa dipastikan banyak orang yang antusias dan tertarik mencobanya. Mereka menyiapakan segala macam yang dibutuhkan, mulai dari menyiapkan berkas-berkas persyaratannya, hingga menyiapkan pengetahuan-pengetahuan yang sekiranya akan membantu ketika mereka mengikuti tes nantinya. Bahkan ada yang memanfaatkan momentum ini dengan mengumpulkan soal CPNS tahun-tahun sebelumnya, dan kemudian dibukukan, lalu dijual baik secara online maupun offline.

Melihat euforia semacam ini, mungkin ada yang bertanya-tanya, sebenarnya apa sih untungnya menjadi PNS, sehingga banyak orang yang begitu antusias bisa jadi PNS? Nah, untuk lebih jelasnya terkait keuntungan menjadi PNS, berikut kami bagikan ulasannya.

Keuntungan Menjadi PNS

Keuntungan Menjadi PNS

1. Memiliki Keleluasaan Untuk Mengabdi Kepada Negara

Bagi Anda yang bekerja berdasarkan idealisme, maka menjadi PNS merupakan profesi yang tepat, karena ketika Anda menjadi PNS, maka Anda memiliki keleluasaan untuk mengabdi kepada negara. Banyak pekerjaan-pekerjaan yang nantinya menuntut Anda untuk turun ke masyarakat dan melakukan banyak hal yang bisa memajukan negara kita, tentunya tergantung di mana Anda ditempatkan setelah menjadi PNS nantinya.

2. Keuangan Keluarga yang Relatif Stabil

Salah satu keuntungan menjadi PNS lainnya adalah keuangan keluarga yang relatif stabil. Dengan menjadi PNS, Anda tidak perlu khawatir kelaparan, karena setiap bulannya Anda pasti akan mendapatkan penghasilan, sekalipun Anda tidak masuk kerja karena alasan sakit.Dan ketika Anda menjadi PNS, maka Anda tidak mengenal yang namanya rugi dan mengalami kebangkrutan. Asalkan Anda bekerja dengan aturan yang ada, maka kehidupan keuangan Anda akan baik-baik saja.

3. Memiliki SK yang Bisa Dijadikan Jaminan Untuk Meminjam Uang

Apabila Anda menjadi PNS, maka keuntungan lain yang bisa Anda rasakan adalah kemudahan mendapatkan pinjaman dari Bank. Kenapa bisa begitu? Karena SK PNS Anda bisa jadi jaminan saat Anda mengajukan peminjaman. Jadi, jika sewaktu-waktu Anda ingin membangun rumah dan membutuhkan uang dalam jumlah yang banyak, SK Anda bisa membatu mewujudkan semuanya.

4. Tekanan Pekerjaan yang Relatif Rendah

Banyak orang yang bilang, bahwa menjadi PNS itu pekerjaannya lebih santai, dibandingkan jika bekerja di perusahaan. Entah itu dari sisi jam kerja, hingga tekanan pekerjaan yang jauh lebih rendah. Faktor inilah yang pada akhirnya menjadi daya tarik tersendiri untuk menjadi PNS.

5. Ada Dana Pensiun di Hari Tua

Kita semua pasti menginginkan kehidupan di hari tua yang baik, serba kecukupan dan tidak perlu lagi memikirkan permasalahan ekonomi keluarga. Di hari tua, yang banyak orang ingin lakukan adalah memperbanyak ibadah. Oleh karena itu, menjadi PNS seperti sebuah solusi untuk ini semua. Kenapa? Karena ketika pensiun, kita tetap mendapatkan penghasilan, sekalipun kita sudah tidak bekerja lagi. Bukankah hal seperti ini diidam-idamkan oleh banyak orang?

Author: admin

Saya hanya seorang blogger pemula dan seorang manusia biasa. Adapun saya membuat blog sederhana ini hanya untuk mengisi waktu luang dan hobby dalam internet.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *